Informasi Diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya Dengan Biayanya

Bagi anda yang mencari informasi diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya, maka seperti biasanya kali ini kami akan membagikan informasinya lengkap dengan biayanya.

Bukan rahasia umum lagi dimana sekolah pelayaran merupakan salah satu sekolah yang menjadi favorit banyak siswa dan orang tua siswa yang tertarik dengan dunia pelayaran dan dikenal memiliki masa depan yang cerah karena lapangan kerja yang banyak serta gaji tinggi.

Sesuai dengan namanya diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya adalah sebuah lembaga pendidikan khusus pelayaran yang berdiri sejak tahun 1982 silam dan telah meluluskan lebih dari 72.500 pelaut dalam berbagai program serta jenjang Diklat Keahlian dan Diklat Keterampilan.

Di diklat ini terdapat berbagai macam program seperti antara lain D3 Nautika, D3 Teknika, hingga D3 Elektro Pelayaran dengan biaya pendidikan yang bervariasi. Dengan demikian para siswa dapat memilih program pendidikan yang pas dan sesuai dengan minat serta bakat.

Bagi anda yang tertarik bergabung dengan diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya ini, maka terlebih dahulu anda harus memenuhi syarat sebagai berikut.

Syarat Pendaftaran Poltekpel Surabaya

  • Warga Negara Indonesia.
  • Minimal 16 tahun dan usia maksimal 23 tahun pada 01 September 2023.
  • Tinggi badan minimal pria 160 cm dan wanita 155 cm.
  • Berbadan sehat, tidak cacat fisik dan mental, bebas HIV/AIDS serta bebas narkoba.
  • Calon taruna tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik telinganya atau anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama/adat.
  • Calon taruni tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/ bekas tindik anggota badan lainnya selain telinga dan tidak bertindik/bekas tindik di telinga lebih dari 1 pasang (telinga kiri dan kanan).
  • Ketajaman penglihatan normal dan tidak ada kelainan buta warna baik parsial maupun total
  • Tidak sedang menjalani dan terancam hukuman pidana karena melakukan kejahatan.
  • Belum pernah diberhentikan sebagai taruna/taruni di lingkungan Badan Pengembangan SDM Perhubungan dan Perguruan Tinggi lainnya dengan tidak hormat.
  • Bersedia diberhentikan dengan tidak hormat jika melakukan tindakan kriminal antara lain mengonsumsi dan atau memperjualbelikan narkoba, melakukan tindak kekerasan (perkelahian, pemukulan, pengeroyokan, perundungan dll), melakukan tindakan asusila atau penyimpangan seksual.
  • Dinyatakan gugur apabila terbukti melakukan pemalsuan identitas/dokumen.
  • Bersedia menandatangani surat pernyataan calon taruna/taruni (bermeterai 10.000 rupiah).
  • Memiliki surat elektronik/e-mail yang masih aktif disarankan menggunakan Gmail.

Biaya Diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya

Diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya

Sekedar informasi, biaya pendidikan Poltekpel Surabaya mengacu pada Peraturan Menteri keuangan (PMK) No. 58/PMK.05/2016 tentang Tarif Layanan badan Layanan Umum Politeknik Pelayaran Surabaya pada Kementerian Perhubungan. Akan tetapi ada pula yang sudah mengacu pada aturan terbaru sesuai dengan Keputusan Direktur Politeknik Pelayaran Surabaya Nomor KP-POLTEKPEL.SBY 03 Tahun 2023.

Selama mengikuti pendidikan untuk Taruna/Taruni yang diterima melalui Pola Pembibitan, biaya akademik (SPP atau semester, biaya masa dasar pembentukan karakter) ditanggung pemerintah. Namun biaya non akademik (biaya penunjang akademik, biaya permakanan, biaya kegiatan ketarunaan, wisuda, dan lain-lain) menjadi tanggungan calon Taruna/Taruni sesuai dengan ketentuan Perundangan berlaku.

Adapun komponen dan perkiraan besaran biaya non akademik tertera bisa anda simak sebagai berikut.

  • D-III Nautika Rp13.241.100 Rp1.450.000
  • D-III Teknika Rp13.241.100 Rp1.450.000
  • D-III Elektro Pelayaran Rp13.241.100 Rp1.450.000

Keterangan:

  • Biaya penunjang akademik dibayarkan 1 kali di awal pendidikan.
  • Biaya permakanan dibayarkan tiap bulan.

Biaya Diklat Peningkatan Poltekpel Surabaya

  • BST 9 hari Rp1.800.000
  • AFF 4 hari Rp1.300.000
  • CMT & CMHBT 3 hari Rp1.300.000
  • ECDIS 5 hari Rp1.447.000
  • RADAR 6 hari Rp1.340.000
  • SSO 3 hari Rp815.000
  • ERM 4 hari Rp1.120.000
  • SATSDSD 2 hari Rp670.000
  • ARPA 4 hari Rp1.050.000
  • BST KLM 3 hari Rp750.000
  • PSCRB 4 hari Rp810.000
  • MFA 3 hari Rp1.050.000
  • BOCT 6 hari Rp1.250.000
  • BRM 5 hari Rp995.000
  • SAT 1 hari Rp480.000
  • AOTCO 7 hari Rp1.580.000
  • ACT 6 hari Rp1.470.000
  • IMDG-CODE 4 hari Rp1.100.000
  • ISM-CODE 1 hari Rp800.000
  • MC 5 hari Rp1.250.000
  • GMDSS 10 hari Rp2.500.000
  • Deck Departement 2 hari Rp1.235.000

Biaya Pendidikan & Pelatihan Pelaut (DP) Peningkatan Poltekpel Surabaya

  • DP – II Nautika 7,5 bulan Rp16.900.000
  • DP – II Teknika 7,5 bulan Rp16.750.000
  • DP – III Nautika 5,8 bulan Rp19.330.000
  • DP – III Teknika 8,8 bulan Rp19.640.000
  • DP – IV Nautika 3,5 bulan Rp17.700.000
  • DP – IV Teknika 5 bulan Rp18.200.000

Biaya Pendidikan Pemutakhiran/Matrikulasi Poltekpel Surabaya

  • ANT-I Rp16.390.000
  • ANT-II Rp16.900.000
  • ANT-III Rp19.330.000
  • ANT-IV Rp17.700.000
  • ANT-V Rp9.500.000
  • DIV Lanjutan ANT-II Rp5.600.000
  • ATT-I Rp16.970.000
  • ATT-II Rp16.730.000
  • ATT-III Rp19.640.000
  • ATT-IV Rp18.200.000
  • ATT-V Rp9.400.000
  • DIV Lanjutan ATT-II Rp5.200.000

Sebagai catatan, biaya diklat diatas bisa sewaktu-waktu berubah. Untuk informasi lebih lanjut anda bisa menghubungi langsung pihak penerimaan diklat.

Jadwal Pendaftaran Poltekpel Surabaya

Jika anda ingin mengetahui informasi lebih detail seputar jadwal penerimaan mahasiswa baru di POLTEKPEL Surabaya atau info lebih lengkap seputar biaya pendaftaran dan biaya pendidikan, anda dapat langsung menghubungi pihak kampus dengan detail sebagai berikut.

  • Alamat: Jl. Gunung Anyar Boulevard No. 1, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
  • Telp: (031) 8714673, 8714643
  • Fax: (031) 8714652
  • Email: info@poltekpel-sby.ac.id

Demikian informasi mengenai informasi diklat Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Surabaya lengkap dengan biayanya. Semoga berguna dan bermanfaat.

Leave a Comment